Pengertian 4G LTE yang Sebenarnya

21.24
adsense 336x280
Tahukah anda bahwa semakin berkembangnya teknologi komunikasi di bidang internet, semakin berkembang pula istilah, istilah keren yang terkadang sulit kita pahami. Walaupun sulit dipahami tapi istilah-istilah tersebut kadang seolah sudah familiar dengan kita. Beberapa istilah tersebut adalah EDGE, 2G, 3G, GSM, 4G LTE dan lain sebagainya. Oleh sebab itu berikut ini penulis akan mengupas tentang pengertian 4G LTE yang sebenarnya.

4G merupakan fourth generation technology, kalau dalam bahasa kita yaitu teknologi generasi keempat. Nah, karena disebut sebagai generasi keempat makanya 4G di gadang-gadang sebagai generasi penerus dari 2G dan 3G. Sedangkan LTE (Long Term Evolution) adalah sebuah standar baru dalam jaringan nirkabel tingkat tinggi yang berbasis GSM atau EDGE dan UMTS atau HSDPA. LTE sendiri sebenarnya mempunyai nama asli 3GPP. Namun istilah ini dianggap kurang menarik dalam dunia perdagangan, sehingga oleh PT Internux (Indonesia), 3GPP diubah menjadi LTE. Oleh sebab itulah hingga saat ini lebih dikenal sebagai 4G LTE. Sedangkan LTE sendiri sebenarnya sudah diperkenalkan oleh Swedia pada tahun 2009. Sedangkan sebagai pesaingnya adalah WiMAX yang diperkenalkan oleh Korea Selatan pada tahun 2006. Di Indonesia sendiri, WiMAX diperkenalkan oleh FirstMedia pada tahun 2010. 

4G LTE memungkinkan kita untuk dapat mengakses data lebih cepat melebihi kecepatan 3G. Sehingga dapat dipastikan kita akan terhindar dari istilah "loading lambat". Karena jaringan ini mampu download hingga 300mbps sedangkan upload mencapai 75mbps. Hingga saat ini jaringan 4G LTE ini dinobatkan sebagai jaringan terkuat dan tercepat dalam dunia internet. Pemasangan jaringan 4G LTE ini hingga saat ini terus diperluas untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada selmua pelanggan.

Dengan semakin berkembangnya teknologi 2G, 3G hingga 4G, semakin pesat pula perkembangan pemberian kuota-kuota internet oleh provider-provider di Indonesia. Paket data yang mereka tawarkan pun juga mengacu kepada perkembangan teknologi yang ada. 

Artikel menarik :
  1. Paket Internet Termurah
  2. Paket 3 Paling murah 2016
  3. Paket 3 Super Irit
  4.  Pasang wifi sederhana pakai router
adsense 336x280

0 Response to "Pengertian 4G LTE yang Sebenarnya"

Posting Komentar